Golkar NTB Persilakan Nonkader Mendaftar untuk Pertarungan Pilgub NTB 2024

- 16 April 2024, 23:55 WIB
Ilustrasi. Momen H Mohan Roliskana terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPD Golkar NTB Periode 2021-2026
Ilustrasi. Momen H Mohan Roliskana terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPD Golkar NTB Periode 2021-2026 /Facebook.com/Amaq Arka

INTUISI, PIKIRAN-RAKYAT - Partai Golkar NTB membuka ruang bagi siapa saja, baik kader maupun nonkader untuk diusung maju pada pertarungan Pilgub NTB 2024.

Bahkan, nonkader juga dapat bertarung dalam Pilkada di 10 kabupaten dan kota NTB pada 27 November 2024.

"Kita membuka diri bagi siapapun yang berpotensi untuk dicalonkan, baik kader dan nonkader," kata Sekretaris DPD I Partai Golkar NTB, Firadz Pariska di Mataram, dikutip dari Antara, Selasa, 16 April 2024.

Hanya saja, lanjut dia, meski partai berlambang beringin itu membuka ruang bagi nonkader tetapi tetap saja Golkar akan memprioritaskan kader dahulu untuk dapat diusung.

Meski demikian Golkar akan selalu realistis pada hasil survei.

Baca Juga: DICARI! Demokrat NTB Buka Pendaftaran Calon Kepala Daerah, Siapa Saja Berhak Ikut

"Kita sangat rasional, untuk mengukur calon yang kita usung itu adalah hasil survei. Tapi kita dahulukan kader dulu," ujarnya, menekankan. (*)

Editor: Busrah Hisam A

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x