Hore! 1.000 UMKM di Sulsel Dapat Sertifikasi Halal Gratis dari Kemenkop dan UKM

- 20 Juni 2024, 18:28 WIB
Sebanyak 1.000 pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Provinsi Sulawesi Selatan mendapat fasilitasi pendampingan sertifikasi halal secara gratis.
Sebanyak 1.000 pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Provinsi Sulawesi Selatan mendapat fasilitasi pendampingan sertifikasi halal secara gratis. /IST/

INTUISI, MAKASSAR – Sebanyak 1.000 pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Provinsi Sulawesi Selatan mendapat fasilitasi pendampingan sertifikasi halal secara gratis melalui Roadshow #KitaHalalin 2024 Provinsi Sulsel.

Launching Roadshow #KitaHalalin 2024 Provinsi Sulawesi Selatan ini dilakukan Penjabat Gubernur diwakili oleh Kepala Dinas Koperasi dan UKM Sulsel, Ashari Radjamilo, bersama Penjabat Ketua Tim Penggerak PKK sekaligus Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Sulawesi Selatan, Ninuk Triyanti Zudan, di Hotel The Rinra Makassar, Kamis 20 Juni 2024.

Roadshow #KitaHalalin ini terlaksana berkat kolaborasi dan kerjasama antara Kementerian Koperasi dan UKM, Pemerintah Daerah, BPJPH, MUI, Komite Ekonomi Syariah, UMKM dan stakeholder lainnya.

Baca Juga: ASN Sulsel Antusias Senam Ceria Bersama Penjabat Gubernur Prof Zudan

Dalam sambutan Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan Prof Zudan Arif Fakrulloh yang dibacakan Kepala Dinas Koperasi dan UKM Sulawesi Selatan, Ashari F Radjamilo, disampaikan, Sulawesi Selatan mendapatkan fasilitasi sertifikasi halal secara gratis bagi 1.000 pelaku UMKM.

“Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan terus berupaya mendorong para pelaku usaha mikro untuk melakukan sertifikasi produk melalui sinergi dan kolaborasi lintas sektor.

"Kita juga akan terus mensupport kehalalan industri yang merupakan kebijakan nasional, terutama sektor IKM atau UMKM mulai dari hulu ke hilir, mulai dari kebijakan fasilitasi permodalannya sampai proses dalam industri,” ujarnya.

Berdasarkan data Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Sulawesi Selatan, jumlah unit usaha UMKM di Sulawesi Selatan meningkat cukup signifikan sepanjang 2019 hingga 2021.

Pada 2019 tercatat lebih dari 940 ribu unit usaha, kemudian menjadi sekitar 1,2 juta pada 2020, dan meningkat lagi jumlahnya menjadi 1,5 juta unit usaha pada 2021.

Halaman:

Editor: Busrah Hisam A


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah