Walkot Makassar Semarakkan Jalan Santai Sehat Bahagia Gereja Katolik Paroki ST Paulus Tello

- 23 Juni 2024, 17:33 WIB
Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto meramaikan sekaligus melepas kegiatan Jalan Santai Sehat Bahagia dalam rangka HUT ke-25 Tahun Gereja Katolik Paroki ST Paulus Tello
Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto meramaikan sekaligus melepas kegiatan Jalan Santai Sehat Bahagia dalam rangka HUT ke-25 Tahun Gereja Katolik Paroki ST Paulus Tello /IST/

INTUISI, MAKASSAR - Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto meramaikan sekaligus melepas kegiatan Jalan Santai Sehat Bahagia dalam rangka HUT ke-25 Tahun Gereja Katolik Paroki ST Paulus Tello, Keuskupan Agung Makassar.

Danny Pomanto sapaan akrabnya mengatakan bahwa suatu kehormatan dirinya bisa kembali bersilaturahmi bersama seluruh umat gereja pada pagi hari ini.

Dia katakan apresiasi terhadap masyarakat lantaran solidaritas antar warga begitu terlihat.

Baca Juga: Cawalkot Makassar, Indira Ramaikan Pasar Malam Utara Fest 2024 di Poetere

"Di sini penduduknya cukup tinggi tetapi solidaritasnya bagus juga kebahagiaan masyarakatnya," kata Danny di sela-sela acara, Minggu, (23/06/2024).

Apalagi baru-baru ini Makassar terpilih sebagai predikat Kota Paling Bahagia dari ribuan kota di dunia dengan menempati urutan ke 234.

Itu pun terlihat dari peserta jalan sehat bahagia kali ini.

Dia berharap dengan event-event seperti ini juga makin memperkuat keimanan umat di samping program Jagai Anakta'.

Baca Juga: Ketemua AIA, Danny Pomanto Sampaikan Kesiapan Anggaran Rp200 M untuk Stadion Sudiang

Halaman:

Editor: Busrah Hisam A


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah