Bahtiar: Cabai Mahal Sekali, Malu Kita Kalau Soal Begini Tak Terselesaikan

- 21 November 2023, 13:45 WIB
Pj Gubernur Sulsel (kedua kanan) memantau harga sembako di Maros, Selasa, 21 November 2023
Pj Gubernur Sulsel (kedua kanan) memantau harga sembako di Maros, Selasa, 21 November 2023 /Humas Pemprov Sulsel/IST/

INTUISIMAKASSAR, MAROS - Penjabat Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin melakukan peninjauan harga kebutuhan pokok di Pasar Tradisional Batangase, Kecamatan Mandai, Kabupaten Maros, Selasa, 21 November 2023. 

Ia didampingi Wakil Bupati Maros dan Forkopimda Maros serta Tim Inflasi Provinsi Sulsel.

Dalam pemantauan itu, dirinya mengaku ada perubahan harga yang signifikan untuk beberapa komoditi hari ini.

Setelah ini, timnya akan tindaklanjuti dengan operasi pasar segera agar komoditi yang harganya naik misalnya gula, jika tersedia stok dari pemerintah untuk segera diturunkan.

Sedangkan harga cabai rawit mengalami kenaikan, saat ini menyentuh Rp80-90 ribu per Kg. 

Baca Juga: Sentra Pembibitan Pisang Cavendish Bone Hasilkan Lapangan Kerja Baru

"Kalau kita lihat di Bone cabai (rawit) Rp55 ribu, hari ini saya lihat di dua tempat cabai rawit Rp80 ribu bahkan ada yang Rp90 ribu. Ini yang dari Salo Dua Enrekang. Jadi mahal sekali," jelasnya usai pemantauan.

Ia tidak ingin hanya karena persoalan cabai dikatakan tak bisa diselesaikan.

"Kalau tidak, nanti ganti gubernur begitu lagi diskusinya karena persoalan cabai. Malu kita urusan cabai tidak bisa kita selesaikan. Saya minta juga untuk bupati dan wali kota serta Forkopimda untuk gerakan yang lebih agresif," imbuhnya.

Halaman:

Editor: Busrah Hisam A


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah