Kabar Duka ! Satu Jemaah Haji Asal Pinrang Meninggal di Tanah Suci

- 21 Juni 2024, 12:57 WIB
Lautan jemaah haji dari penjuru dunia yang tengah melaksanakan tawaf ifadah maupun tawaf wada, memadati pelataran Ka'bah, Masjidil Haram, Mekah, Kamis, 20 Juni 2024 dini hari./ PR/ Eri Mulyani
Lautan jemaah haji dari penjuru dunia yang tengah melaksanakan tawaf ifadah maupun tawaf wada, memadati pelataran Ka'bah, Masjidil Haram, Mekah, Kamis, 20 Juni 2024 dini hari./ PR/ Eri Mulyani /

INTUISIMAKASSAR, PIKIRAN-RAKYAT - Satu jemaah haji kloter 6 asal Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan dikabarkan meninggal di Tanah Suci, Makkah.

Jemaah tersebut bernama Landung Bin Mande usia 60 tahun. Informasi yang disampaikan pihak Humas Kemenag Sulsel, Landung wafat di RSAS King Faisal pada 20 juni 2024 18.03 WAS.

Diagnose penyebab wafat, infark miokard (ICD-10) maksimal 3: I21. 9, R06. 0, R. 40.20. Dan almarhum memang diketahui memiliki riwayat penyakit jantung.

Dengan demikian, jumlah jemaah embarkasi Makassar yang tercatat wafat berdasarkan data Kemenag Sulsel per 21 Juli, yaitu sudah 14 orang.

Terdiri dari 6 orang asal Sulsel, 3 asal Sultra, 1 asal Sulbar, 2 asal Maluku Utara, 1 asal Gorontalo, 1 asal Maluku, dan 1 dari Papua Barat.

Data jemaah haji wafat asal Embarakasi Makassar per 21 Juni 2024
Data jemaah haji wafat asal Embarakasi Makassar per 21 Juni 2024

 

Editor: Ulli M.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah