Danny Pomanto Siapkan Dua Model Operasi Pasar untuk Kendalikan Inflasi di Makassar

- 30 November 2023, 13:35 WIB
Wali Kota Makassar Danny Pomanto (kanan) bersama PJ Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin di Pasar Toddopuli, Kamis, 30 November 2023.
Wali Kota Makassar Danny Pomanto (kanan) bersama PJ Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin di Pasar Toddopuli, Kamis, 30 November 2023. /Humas Pemkot Makassar/Chandra/

INTUISI, MAKASSAR - Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto sudah menyiapkan dua model Operasi Pasar untuk mengendalikan angka inflasi di Makassar.

Danny Pomanto sapaan akrab Ramdhan Pomanto mengatakan pihaknya memiliki 10 mobil inflasi di pasar dan 144 Kontainer Terpadu (Konter) untuk menggelar operasi pasar di permukiman.

"Kami sudah berunding akan bikin dua model. Pertama di pasar dan kedua di permukiman. Di pasar kita punya 10 mobil inflasi dan kita duakalilipatkan. Kedua di permukiman di 144 Konter itu," kata Danny usai mendampingi Pj Gubernur Sulsel mengecek harga sembako di Pasar Toddopuli, Kamis, 30 November 2023.

Baca Juga: APBD Makassar 2024 Rp5,73 Triliun, Termasuk Fokus Kabel Bawah Tanah dan Pedestarian

Dalam operasi pasar itu, lanjut dia, timnya fokus pada komoditi yang cenderung naik sehingga mengantisipasi. "Jadi sebelum naik kita sudah potong di situ," lanjutnya. 

Dia menegaskan bahwa pihaknya pastinya kompak dan mengumpulkan semua kekuatan untuk menyatukan kebijakan antara Pemkot Makassar dengan Pemprov Sulsel.

Pun dia mewanti-wanti harga terutama pada bulan Desember ini adanya momen hari raya juga kebutuhan meningkat. Apalagi masuk juga masa kampanye Pilpres.

Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin mengatakan pengecekan harga-harga sembako di pasar dalam rangka mengantisipasi perkembangan harga memasuki momentum Hari Raya Natal dan Tahun Baru.

Dari pengecekan, jelas Bahtiar, bahwa secara umum harga-harga bahan pokok di Makassar terkendali. Hanya sedikit saja kenaikan seperti Ikan Kembung karena banyak dijual ke pulau-pulau lain termasuk ke Jawa.

Halaman:

Editor: Busrah Hisam A


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah